PDIP Lancarkan Serangan! Dinilai Tak Etis Bajak Budiman Sudjatmiko

- 21 Agustus 2023, 15:38 WIB
Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristianto menyebutkan partainya sulit untuk bekerja sama dengan PKS dan Partai Demokrat di Pemilu 2024
Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristianto menyebutkan partainya sulit untuk bekerja sama dengan PKS dan Partai Demokrat di Pemilu 2024 /maghfur/amt

 

ARAHKATA - PDIP naik pitam usai melihat bakal calon presiden (capres) Prabowo Subianto yang dianggap telah membajak kadernya Budiman Sudjatmiko secara tidak etis. Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto menyebut Prabowo tidak memiliki kepercayaan diri.

Hal tersebut disampaikan Hasto di sela-sela Rakerda III DPD PDIP Kalimantan Timur di Balikpapan, Minggu, 20 Agustus 2023.

"Setelah mengeroyok Ganjar Pranowo, mereka masih menggunakan bujuk rayu kekuasaan mencoba bertindak tidak etis, terapkan devide at impera," kata Hasto.

Baca Juga: Keren! Tabungan Pelajar Indonesia Bisa Biayai Pembangunan 600 Km Jalan Tol

"Dengan melakukan politik devide et impera itu sebenarnya menunjukkan ketidakpercayaan diri dari pihak sana meskipun sebelumnya telah mencoba mengeroyok Pak Ganjar Pranowo sehingga langkah itu malah akan menghasilkan suatu energi positif bagi pergerakan seluruh kader PDI Perjuangan," sambungnya.

Perlawanan diperlihatkan Hasto karena Budiman secara terang-terangan menyatakan dukungan untuk Prabowo sebagai capres di Pilpres 2024.

Itu terjadi ketika Budiman hadir dalam acara sukarelawan Prabowo Budiman Bersatu (Prabu) di Marina Convention Center, Kota Semarang, Jawa Tengah, Jumat, 18 Agustus 2023.

 Baca Juga: Gugat Kemenag Rp1,1 Miliar, Jemaah Haji asal Sidoarjo Tak Diberi Makan 3 Hari

Halaman:

Editor: Wijaya Kusnaryanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x