Pesona Nagari Pariangan dan Puncak Lawang Kota Minang

- 23 Februari 2021, 12:53 WIB
Tabuik Pariaman 2020 Ditiadakan
Tabuik Pariaman 2020 Ditiadakan /

ARAHKATA - Berkunjung ke provinsi Sumatera Barat seakan tak puas-puasnya. Banyaknya destinasi wisata yang ditawarkan merupakan nilai plus yang dimiliki oleh Sumatera Barat.

Arahkata.com mengutip dari akun Facebook netizen Ahmad Karmansyah, Danau Singkarak, Istana Baso Pagaruyung, Pantai Malin Kundang, Jembatan Siti Nurbaya merupakan destinasi wisata andalan Sumatera Barat.

Bukit Tinggi dengan jam gadang dan lubang Jepangnya mungkin sudah terlalu sering dan terlalu umum untuk dikunjungi karena tepat berada di Jantung kota.

Lalu bagaimana jika sedikit memacu adrenalin ke Puncak Lawang dan Nagari Pariangan, yang merupakan desa terindah di lereng Gunung Merapi?

Puncak Lawang

Puncak lawang merupakan dataran tinggi di Kabupaten Agam, Tepatnya di kecamatan Matur. Panorama yang ditawarkan adalah dari atas kami dapat melihat Hijaunya danau Maninjau.

Perjalanan lebih kurang dua jam dari Kota Bukit Tinggi. Kiri kanan jalan menuju Puncak Lawang merupakan perkebunan tebu.

Sebelum tiba di Puncak Lawang kita dapat menyaksikan proses penggilingan tebu yang masih menggunakan tenaga kerbau. Atraksi penggilingan sendiri hanya ditampilkan jika ada wisatawan berkunjung, Karena sejatinya proses penggiligan tebu sekarang sudah menggunakan mesin.

Lelah terbayar begitu bus kami memasuki lokasi wisata Puncak Lawang. Dingin khas pegunungan menerpa kulit. Taman bunga yang ditata apik menyambut ibu-ibu yang langsung berselfi ria dengan berbagai gaya.

Halaman:

Editor: Mohammad Irawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x