Demi Sukses Jadi Entrepreneur, UMKM Harus Ikut Pelatihan

- 19 Maret 2021, 11:09 WIB
virtual meeting yang digelar VOKRAF dalam acara VOKRAF dan Rumah BUMN
virtual meeting yang digelar VOKRAF dalam acara VOKRAF dan Rumah BUMN /Arahkata/Desika

ARAHKATA - Perekonomian merupakan sektor yang sangat penting dan menjadi salah satu fokus pemerintah dalam membuat berbagai kebijakan untuk mencapai
kesejahteraan.

Sedemikian pentingnya sektor perekonomian ini sehingga dalam
setiap pembuatan kebijakan harus mempertimbangkan segala aspek yang mungkin
dapat mempengaruhinya , baik yang bersifat positif maupun yang bersifat negatif.

Dalam menyusun kerangka pembangunan perekonomian Indonesia baru yang akan dipergunakan sebagai pedoman dalam membangun ekonomi Indonesia dari keterpurukan.

Baca Juga: Belum Divaksin Nggak Boleh Lakukan Perjalanan? Ini Kata Satgas Covid-19

Dewan Ekonomi Nasional merekomendasikan tujuan pembangunan Indonesia di masa mendatang antara lain adalah peningkatan kesejahteraan masyarakat Indonesia melalui pemupukan permodalan yang didukung prinsip kehidupan seperti pengentasan kemiskinan dengan cara mencari standar minimum kebutuhan pokok, bebas dari keterbelakangan dengan cara memperluas kesempatan memperoleh pendidikan, serta meningkatkan dan mengembangkan kapasitas sumber daya manusia.

Selanjutnya untuk merealisasikan tujuan tersebut, DEN dalam menyusun kebijakan strategi ekonomi jangka menengah, antara lain menetapkan kebijakan pengentasan kemiskinan dengan cara memelihara kestabilan ekonomi dan membuka lapangan kerja melalui pengembangan UMKM.

Dalam virtual meeting yang digelar VOKRAF dalam acara VOKRAF dan Rumah BUMN Berkolaborasi Dorong UMKM GOL, menjelaskan pentingnya pelatihan untuk UMKM. Apalagi, di tengah pandemi COVID-19 yang menyebabkan perekonomian menjadi sempat terguncang, khususnya bagi pengusaha.

Baca Juga: Pekan Penguatan Pendidikan Karakter, Melibatkan Keaktifan Orang Tua

Arya Sinulingga, Staf Khusus Menteri BUMN, menjelaskan “harapan kami dengan hadirnya pelatihan ini maka UMKM bisa mengembangkan bisnisnya menjadi lebih besar lagi - terlebih dengan metode online seperti ini sangat baik karena mampu menjangkau seluruh UMKM Binaan yang ada di penjuru Negeri.”

Halaman:

Editor: Mohammad Irawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x