Pandemi Terkendali, Jokowi Optimis Pulihkan Ekonomi

- 24 September 2021, 10:58 WIB
Presiden Jokowi yakin ekonomi Indonesia akan pulih setelah penanganan pandemi terkendali
Presiden Jokowi yakin ekonomi Indonesia akan pulih setelah penanganan pandemi terkendali /Instagram/@jokowi

Jokowi mengakui rem yang diinjak pemerintah lewat PPKM Darurat untuk mengendalikan pandemi sejak 3 Juli hingga akhir Juli 2021 cukup dalam.

Baca Juga: Jumlah Vaksinasi Terpenuhi, Jokowi Izinkan PON XX Papua Ada Penonton

Namun tanpa langkah itu, angka positif harian yang sempat mencapai 56.757, pada 15 Juli 2021, bisa terus meroket.

Lewat penerapan PPKM, angka positif harian turun drastis dalam tempo dua bulan. Pada 14 September 2021, kasus harian tinggal 4.128 dan pada 15 September, angka positif baru 3.948 dengan jumlah testing di atas 150.000 per hari.

Pandemi yang terkendali adalah kunci pemulihan ekonomi. Maka dari itu, tren pelandaian kasus positif perlu dipertahankan oleh seluruh lapisan masyarakat, antara lain, dengan penerapan ketat protokol kesehatan (prokes).

Baca Juga: Jokowi Beri Santunan untuk Mantan Atlet Verawaty Wiharjo

Semua orang wajib disiplin menggunakan masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak meski sudah divaksinasi, menjalankan pola hidup yang sehat dan taat prokes adalah kunci.

Tak hanya pengendalian pandemi, pemerintah juga memberikan bantun untuk memulihkan ekonomi dengan menggerakkan kegiatan dunia usaha, terutama usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).***

Halaman:

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x