Zona Merah Sesar Lembang, Masyarakat Cimahi Diminta Tetap Tenang

- 27 Januari 2021, 01:10 WIB
Sesar Lembang
Sesar Lembang /Fix Indonesia

ARAHKATA – Perpindahan atau gerakan massa batuan pada sesar atau patahan akan melepaskan energi hingga menyebabkan gerakan yang cepat pada sesar aktif yakni, aktivitas ini merupakan penyebab utama gempa bumi.

Situasi tersebut kini menjadi perhatian di Sesar Lembang Bandung yang tidak bisa diprediksi. Karenanya masyarakat diminta tidak lengah dan melakukan antisipasi sejak dini untuk menghindari korban jiwa.

Terkhusus warga Cimahi harus waspada terhadap kemungkinan munculnya gempa yang bersumber dari Sesar Lembang. Hal demikian dikarenakan Cimahi masuk kawasan yang bakal ikut terdampak jika bencana akibat Sesar Lembang.

Baca Juga: Pengakuan Mencengangkan Maria Vania Tentang Tubuh Seksinya

Plt Wali Kota Cimahi, Ngatiyana, meminta masyarakat agar tetap tenang dan tidak takut secara berlebihan.

"Kita minta masarakat tetap tenang, tidak takut berlebihan, dan lakukan persiapan sebagai antisipasi jika terjadi gempa," katanya, Selasa 26 Januari 2021.

Ngatiyana menyebutkan bahwa jarak wilayah Kota Cimahi dari lintasan Sesar Lembang hanya 3 kilometer di wilayah utara. Sedangkan untuk wilayah Cimahi bagian selatan berjarak sekitar 12 kilometer.

Di wilayah utara yang berdekatan dengan jalur lintasan Sesar Lembang, identik dengan kawasan pegunungan bebatuan. Sementara wilayah selatan karena daerahnya lebih rendah teksturnya adalah cekungan bekas danau.

Baca Juga: Jaksa Agung Tegaskan Tidak Ada Target Bagi Kejari

"Cimahi ini zonanya merah, riskan jika terjadi gempa akibat Sesar Lembang," pungkasnya.

Halaman:

Editor: Agnes Aflianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x