Hyundai Palisade Kena Recall Resiko Bisa Terbakar Meski Baru Diluncurkan

26 Agustus 2022, 16:17 WIB
New Hyundai Palisade 2022 bisa tukar tambah dengan yang lama /Foto: Hyundai /

ARAHKATA - Raksasa otomotif asal Korea Selatan Hyundai mengumumkan penarikan unit mobil produksinya terkait adanya gangguan teknis.

Hyundai lebih mengedepankan upaya pencegahan demi kenyamanan dan keselamatan para pemilik kendaraan tersebut yang berpotensi terbakar.

Hyundai juga meminta agar para pemilik mobil memarkirkan kendarannya di luar jauh dari gedung, ataupun kendaraan lain.

Baca Juga: Enam Perusahaan Otomotif Tarik 26.000 Kendaraan Karena Komponen Rusak

Hyundai Palisade dan mobil saudaranya, Kia Telluride mendapatkan recall dari Hyundai dan juga KIA pada Agustus 2022.

Ini cukup mengejutkan, mengingat kedua mobil ini baru saja diluncurkan di beberapa negara, termasuk salah satunya di Indonesia.

Ada masalah cukup serius yang terjadi pada Hyundai Palisade dan KIA Telluride sehingga kena recall.

Baca Juga: Lexus UX 300e Pilihan Tepat Bagi Para Kepala Negara KTT G20

Masalah tersebut memungkinkan kedua mobil ini bisa saja terbakar ketika sedang digunakan. Apa yang terjadi?

Dikutip ArahKata.com dari Motor1 pada Rabu, 24 Agustus 2022, sekitar 281.447 Hyundai Palisade dan KIA Telluride produksi tahun 2020-2022 harus menjalani recall ini.

Masalah pada mobil ini bukan berada pada bagian bawah kap mesin, melainkan pada bagian kabel trailer di belakang.

Baca Juga: AS Buka Penyelidikan Terhadap Penarikan 1,7 Juta Mobil Ford

Disebutkan masalah muncul pada model aksesoris tow hitch. Kelembabana atau kontaminan lain disebut dapat masuk ke modul ini.

Hal tersebut menyebabkan terjadinya korsleting pada Hyundai Palisade dan bisa menyebabkan kebakaran.

Selain itu, karena modul ini bagian dari rangkaian kabel trailer, maka ia selalu berada dalam kondisi menyala.

Baca Juga: GIIAS 2022 Resmi Dibuka, Hadirkan Sejumlah EV di Indonesia

Dengan demikian, korsleting dan kebakaran dapat terjadi bahkan dengan kendaraan dimatikan dan tidak terhubung ke trailer.

Sejauh ini, belum ada laporan kebakaran, kecelakaan, atau cedera terkait dengan potensi masalah ini di Amerika Serikat.

Namun, Hyundai melaporkan tiga kebakaran terkait telah dikonfirmasi di Hyundai Palisade di Kanada.

Baca Juga: Aplikasi IMI GASPOL! Permudah Pendaftaran Keanggotaan Pecinta Otomotif

Tak hanya recall saja, Hyundai juga menghentikan sementara penjualan dari SUV mewah mereka ini.***

 

 

 

Editor: Wijaya Kusnaryanto

Sumber: Mobil 1

Tags

Terkini

Terpopuler